Quote:

Apa yang sudah ada di tangan, jangan sampai dilepas. Tekuni saja, pasti berhasil. - Gudeg Yu Djum -

Minggu, 29 Mei 2011

Tips Jitu Saat Bosan Menulis (Oleh Nona Chibi Naima Chan)

Dear Para Calon Penulis Hebat,

Tentunya Bung dan Nona semua pernah mengalami kebosanan atau kejenuhan terhadap yang namanya menulis bukan?  Entah itu karena terlalu sering menulis sampai-sampai merasa bahwa tidak ada lagi yang bisa kita tuliskan tentang semuanya, terlalu banyak aturan dalam menulis -alur, plot, penokohan, EYD, judul- atau karena sebab lain. Kadang-kadang, kita bahkan nggak perlu sebab apa-apa untuk bosan menulis, seperti yang sedang saya alami sekarang.Hohoho (dilempari semangka oleh warga WR 5).

Nah,
Kalo kita sedang mengalami kejenuhan tingkat akut saat menulis, what should we do? Check this tips out:D


1. Memompa kembali semangat untuk menulis.

UNTUK APA ANDA MENULIS?! Pikirkan, kawan. Saat kamu mengetahui tujuan kamu menulis, niscaya semangat itu akan datang padamu. Lagi pula, TIDAK ADA SEORANGPUN YANG AKAN MENJADI PENULIS HEBAT KALAU MEREKA KEHILANGAN SEMANGAT MENULIS. Kamu pikir akan jadi bagaimana kisah Genta, Riani, Zafran, Ian, Arial dan Adinda yang mendaki Gunung Semeru kalau Dony Dhirgantoro malas menulis? Mungkin mereka akan dijadikan hilang di gunung, lalu ceritanya selesai.

2. Jangan jadikan aktiftas menulis sebagai beban.

Tapi, jadikan menulis adalah sebuah kesenangan. Tentu dengan tidak mengabaikan segala deadline yang harus kamu penuhi. Tetap enjoy menulis, tapi jangan mengabaikan disiplin. Okay? :D

3. Menulis adalah kamu.

Saya pernah bertanya di WR 5 ini: Untuk apa anda menulis? Dan salah satu jawabannya adalah: Karena saya merasa menjadi diri saya ketika menulis. Jadi, maukah anda semua kahilangan diri anda dengan malas menulis? Tentu tidak bukan? Kata Raditya Dika nih, tulisan kita itu kayak anak yang udah kita kandung berbulan-bulan (proses nulis) dan begitu lahir (tulisannya jadi) kita bakal bahagia banget karenanya :)

Okay kawan, kalau anda semua bahkan bosan untuk membaca dan menerapkan tips diatas ... Yang harus anda semua lakukan adalah:

1. Tarik napas dalam-dalam, jangan lupa hembuskan.

2. Mulailah menulis.

Menulis apa saja dengan media apa saja. Nemu kertas sama bolpoin, tulis disitu. Lagi ngadep leptop, jangan tulisi leptopnya tapi buka program pengolah kata dan langsung ngetik. ABAIKAN semua aturan-aturan tentang EYD dan lain-lainnya. Apa saja yang ada dalam pikiranmmu kawan, keluarkan. Kalau kamu perlu memaki dirimu sendiri karena kamu begitu bodoh, lakukan saja.

Beranilah keluar dari zona nyamanmu. Mungkin saja tulisan yang kamu buat itu bukan tulisan yang berkualitas sangat baik di mata orang lain, but who's care? Sesuatu yang sangat bagus itu pasti diawali oleh sesuatu yang sangat jelek, kan? Lagi pula, tulisan ini kan hanya untuk membangkitkan semangat.hehehe

Kadang-kadang, kamu perlu mengabaikan segala aturan yang ada untuk mendapatkan sesuatu yang berbeda.

Kalau kamu masih bosan juga menulis, KELUAR DARI RUANGAN INI SEKARANG JUGA dan hirup udara segar. Jalan-jalan dulu kek, minum segelas pop ice rasa coklat, menjahili temanmu, teriak sekeras mungkin -tentu saja di tempat yang tidak beresiko menimbulkan anarkisme  karena telah mengganggu kenyamanan hidup bermasyarakat-, atau apapun deh yang kamu suka! Setelah kamu merasa lebih baik, baru deh nulis lagi:)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar